SAYA BLOGGER, BLOG DAN BLOGGING.
Ini memang jurnal iseng akhir pekan yang saya tulis karena munculnya sesuatu kata kunci unik yang dikirimkan mesin pencari infornasi Mr. Google itu ke buku harian elektronik saya. Kata-kata yang membentuk kalimat aneh itu, aneh sekali. Soalnya nyaris tiap hari ini muncul di blog saya seakan-akan seperti sesuatu yang dipaksakan oleh seseorang yang sangat penasaran.
"Bahasa gaul DWP", "arti bahasa gaul DWP", "DWP bahasa gaul", "arti DWP bahasa gaul", "apa arti DWP bahasa gaul", "arti kata gaul DWP", dan "bahasa gaul arti DWP" itu adalah kata-kata unik yang nyeleneh alias ngaco. Sebanyak itu si peminat mengetikkannya entah dengan tujuan apa, sebab secara logika kata-kata itu menurut saya tak ada maknanya sama sekali. Saya kira anda pun sependapat dengan saya.
Pada mulanya ketika kata-kata itu baru muncul di dashboard saya, tak pernah saya merasa aneh. Tapi belakangan ketika dia makin sering muncul dan dalam sehari terdiri dari empat hingga lima varian, barulah saya terganggu. Pikiran saya langsung buruk. Di dalam gambaran saya orang tersebut pasti punya maksud tertentu terhadap blog yang isinya mengandung kata DWP. Dan bukan tidak mungkin niatannya kurang baik mengingat nama organisasi DWP digandeng-gandengkan dengan kata gaul yang kemudian bahkan ditambahi menjadi bahasa gaul.
Sebetulnya merupakan hak setiap orang untuk mencari tahu apa saja. Seperti misalnya kata kunci lain yang mengenai dokter onkologi di Bogor sampai yang jelas-jelas langsung mengetikkan nama onkologis saya. Tak ada yang menganggap buruk atau aneh, karena kata-kata yang diketikkan membentuk kalimat yang masuk di akal. Dan menurut pendapat saya, ingin mengetahui mengenai sesuatu hal yang lumrah wajar saja terjadi. Sebagai misal, orang yang ingin tahu mengenai onkologis di Bogor tentunya terdorong oleh kebutuhannya sebagai warga Bogor yang sedang membutuhkan ahli bedah kanker. Apalagi yang langsung merujuk nama dokter saya, pasti seseorang yang pernah mendengar mengenai beliau dan keahliannya tetapi masih ingin tahu lebih banyak lagi tentangnya sebelum memutuskan untuk berobat kepadanya.
Luar biasa memang orang-orang yang terangkut Google ke blog saya ini. Coba bayangkan, di suatu hari ada tersua kata kunci "tante ml klender" yang entah apa artinya dan "berondong di pelukan tante". Saya geleng-geleng kepala tak habis pikir mengapa mereka bisa mencari kata yang sedemikian rupa ini. Dan mengapa pula bisa sampai di tempat saya.
Google itu jelas mendunia. itu sebabnya ketika platform blogging saya di suatu tempat dimusnahkan pengelolanya, saya langsung berangkat menuju area Google dengan membuka buku harian elektronik di Blogspot.com. Nyatanya saya tidak keliru. Setiap hari banyak pembaca yang datang dari luar negeri termasuk dari negara-negara kecil yang terbilang baru, misalnya pecahan Uni Soviet.
Nah sehubungan dengan ini, maka pernah terbersit di benak saya bahwa orang yang sangat penasaran dengan DWP dan pergaulan serta bahasanya adalah dari kalangan mereka. Si pencari lama tak berada di dalam negeri sehingga tak pernah melihat istri para PNS dan pergaulannya. Tapi apa tujuannya ya? Entah lah........
Ya sudah deh, untuk apa persoalan ini dipercakapkan. Sungguh tidak penting. Yang jelas si pencarinya kelihatannya sedang merasa sendiri bahwa dirinya saya anggap aneh. Karena pasti dia 'kan mengklik setiap jurnal yang saya posting mengingat nyaris setiap hari kata-kata ajaib itu muncul di dashboard saya :-D
ha..ha....nyleneh temen bund
BalasHapusKemarin aja dia masih ada lho. Tapi saya sekarang jadi ngerti. Dia agaknya tidak tinggal di dalam negeri dan tidak pernah tahu organisasi istri PNS hehehe....... sekarang dia cuma nulis "arti kata DWP".
Hapus